PDF Action Free PDF Reader adalah sebuah pembaca dokumen PDF yang dirancang khusus untuk mengolah berkas PDF berukuran besar dengan konten grafis berat.
Program ini dioptimalkan untuk menavigasi dokumen PDF semacam ini (yang terkadang sulit dibuka dengan program lain) dengan sangat mudah. Anda akan sangat senang menggunakan program ini walaupun Anda tidak bisa memanipulasi dokumen tersebut. Namun, Anda bisa menghilangkan satu halaman penuh di dalamnya. Ini merupakan opsi tak lazim tetapi sangat bermanfaat untuk menghilangkan konten yang tidak Anda inginkan dalam suatu berkas PDF.
Opsi menarik lainnya dalam PDF Action Free Reader ini adalah tersedianya pintasan pada kibor untuk bilah navigasi, yang memungkinkan Anda untuk bergerak cepat menyusuri konten ataupun mengingat kata sandi sehingga Anda tak perlu merisaukan harus memasukkan kata sandi yang sama berkali-kali.
Komentar
Sangat bagus bahwa ini dapat diakses oleh semua orang, terima kasih.
Sangat menarik...terima kasih!!! Ini adalah alat yang sangat berguna terutama untuk tugas-tugas kantor dan rumah.